SERANG – Fadlullah, dekan FKIP UNTIRTA menyambut baik implementasi kebijakan Makanan Bergizi Gratis (MBG) yang dilaksanakan bertahap mulai Januari 2025 ini.
“Kebijakan ini selaras dengan tujuan pendidikan nasional mendidik manusia Indonesia seutuhnya,” katanya kepada detikflash.com, Jumat 10 Januari 2025.
Fadlullah menjelaskan, dengan adanya rogram MBG, maka anak-anak didik menjadi sehat raganya dengan makanan bergizi, cerdas akalnya dengan budaya literasi, lembut hatinya dengan akhlak mulia, dan tangguh jiwanya dengan iman dan takwa.
“Ini sebenarnya di tempat saya, program ini sudah dimulai sejak SD Al Qur’an Amirul Mukminin ada. Tradisi makan bersama di SD Al Qur’an Amirul Mukminin Ragas sejak berdirinya pada tanggal 3 April 2021,” jelas Fadlullah yang juga akademisi Untirta ini.
Fadlullah menuturkan, SDQ Amirul Mukminin lahir dengan jiwa patriotik memperingati peristiwa bersejarah bagi bangsa Indonesia, yakni mosi integrasi Natsir atau disebut juga hari NKRI.
“Hal ini menjiwai semangat nasionalisme dan gotong royong komunitas SD Al Qur’an Amirul Mukminin yang mengusung nilai utama RING-M (Religius, Inklusif, Nasionalisme, Gotong royong, dan Mandiri),” tutur Fadlullah yang juga Dekan FKIP Untirta ini.
SD Al Qur’an Amirul Mukminin kata Fadlullah, dikelola oleh Yayasan Pesantren Madinatul Ma’arif dengan visi terwujudnya ekosistem pendidikan Masjid berasrama berbasis sedekah dengan kurikulum inti Al Qur’an dan kitab kuning.
” Memasuki tahun kelima, 2025, saya selaku founder SDQ Amirul Mukminin merasa bersyukur kepada Allah dan terima kasih kepada seluruh wali santri dan masyarakat yang telah berkontribusi dalam gerakan amal pembangunan SD Al Qur’an Amirul Mukminin ini,” ujarnya.
“Alhamdulillah, semua ini adalah karya bersama dengan semangat gotong royong. Dari Allah, oleh umat untuk semua,” tutupnya. (Shaka/red)